Spesifikasi dan Harga Suzuki Burgman 400

Suzuki Burgman 400

Suzuki Burgman 400 hadir dengan sejumlah pembaharuan dari sisi design dan performa mesin pada model terbarunya yang dirilis pada 2020.

Sejak pertama kali diperkenalkan pada 1998 silam, skuter matik bongsor dari Suzuki ini telah mendapatkan lima kali perombakan besar hingga saat ini.

Untuk itu, kami akan mengulas spesifikasi dan harga Suzuki Burgman 400 untuk kamu agar kamu dapat memiliki bahan pertimbangan sebelum memilih skuter matik premium.

Simak ulasan kami di bawah ini.

Spesifikasi Suzuki Burgman 400

DIMENSI
Panjang2,235 mm
Lebar765 mm
Tinggi1,350 mm
Jarak antar Sumbu Roda1,580 mm
Jarak ke Tanah125 mm
Ketinggian Tempat Duduk755 mm
Bobot218 Kg
Kapasitas Tangki Bahan Bakar13.5 L (3.6/3.0 US/Imp gal)
MESIN
Jenis Mesin4-stroke, 1-cylinder, liquid-cooled, DOHC
Diameter x Langkah81.0 mm x 77.6 mm (3.189 in x 3.055 in)
Kapasitas400 cm3 (24.4 cu. in)
Rasio Kompresi10.6 : 1
Sistem Bahan BakarFuel injection
Kapasitas Oli Mesin1.5 L (1.6/1.3 US/lmp qt)
StarterElectric
Sistem PengapianElectronic ignition
Sistem PelumasanWet sump
TransmisiCVT
SUSPENSI & KAKI-KAKI
Suspensi DepanTelescopic, coil spring, oil damped
Suspensi BelakangLink type, coil spring, oil damped
Rake25° / 101 mm (3.98 in)
Rem DepanDisc, twin
Rem BelakangDisc
Ban Depan120/70-15M/C 56S, tubeless
Ban Belakang150/70-13M/C 64S, tubeless

Review Suzuki Burgman 400

Design

Suzuki Burgman 400

Mapan, dewasa dan kekinian merupakan kata-kata yang tepat untuk menggambarkan tampilan Suzuki Burgman 400 dan canggih untuk menggambarkan teknologi dan fitur yang ditambahkan Suzuki pada skuter bongsor ini.

Pabrikan Jepang memberikan dua headlamp berukuran besar yang memiliki design Diamond Cutting yang elegan. Dimensi headlamp baru ini kini lebih kecil dibandingkan versi sebelumnya, namun hal ini dirasa positif karena menambahkan kesan elegan pada motor ini.

Penempatan lampu sein pada bagian depan fairing yang intuitif dengan memberikan tampilan yang clean and sleek pada motor ini.

Meskipun secara keseluruhan design body Burgman 400 lebih ramping daripada generasi sebelumnya. Suzuki tetap mempertahankan floorboard yang luas dan nyaman, meski area kaki terbagi oleh kompartemen tengah motor ini, nyatanya tetap memberikan kenyamanan bagi pengendara.

Pada kokpit pengendara, kamu akan mendapati instrumen panel meter kombinasi analog dan digital. Panel digital motor ini menampilkan informasi seperti odometer, dual trim meter, indikator bahan bakar, indikator konsumsi bahan bakar, temperatur mesin dan jam. Sedangkan panel analog motor ini menampilkan speedometer dan tachometer yang memiliki design minimalis yang mudah dibaca.

Suzuki Burgman 400

Mapan, dewasa dan kekinian merupakan kata-kata yang tepat untuk menggambarkan tampilan Suzuki Burgman 400 dan canggih untuk menggambarkan teknologi dan fitur yang ditambahkan Suzuki pada skuter bongsor ini.

Pabrikan Jepang memberikan dua headlamp berukuran besar yang memiliki design Diamond Cutting yang elegan. Dimensi headlamp baru ini kini lebih kecil dibandingkan versi sebelumnya, namun hal ini dirasa positif karena menambahkan kesan elegan pada motor ini.

Penempatan lampu sein pada bagian depan fairing yang intuitif dengan memberikan tampilan yang clean and sleek pada motor ini.

Meskipun secara keseluruhan design body Burgman 400 lebih ramping daripada generasi sebelumnya. Suzuki tetap mempertahankan floorboard yang luas dan nyaman, meski area kaki terbagi oleh kompartemen mini yang berada di tengah motor ini, nyatanya tetap memberikan kenyamanan bagi pengendara.

Pada kokpit pengendara, kamu akan mendapati instrumen panel meter kombinasi analog dan digital. Panel digital motor ini menampilkan informasi seperti odometer, dual trim meter, indikator bahan bakar, indikator konsumsi bahan bakar, temperatur mesin dan jam.

Sedangkan panel analog motor ini menampirlkan speedometer dan tachometer yang memiliki design minimalis yang mudah dibaca.

Di bagian bawah stang kemudi kamu akan mendapati dua buah kompartemen yang memudahkan kamu membawa barang bawaan, bahkan kamu dapat mengisi ulang baterai smartphone selama perjalanan pada kompartemen motor ini.

Jok motor ini dibentuk bertingkat dengan busa tebal 78,5 mm yang memiliki design slim yang memberikan kenyamanan tingkat tinggi bagi pengendara. Kamu juga dapat mengatur jarak backrest hingga 15 mm untuk menyesuaikan posisi duduk yang sesuai dengan preferensi berkendara kamu.

Di bagian bawah jok terdapat bagasi penyimpanan yang lapang dan mampu menampung dua buah helm half-face.

Bagian belakang motor ini relatif bersih, Suzuki tampaknya tidak ingin memberikan lekukan dan stripping yang berlebihan pada bagian belakang motor ini.

Stoplamp besar yang dibuat menyatu dengan lampu sein menambah kesan elegan dan modern pada motor ini.

Mesin

Suzuki Burgman 400

Suzuki Burgman 400 mengusung mesin 4-tak berkapasitas 399 cc yang masih mempertahankan konfigurasi diameter 81 mm dan langkah 77,6 mm, namun rasio kompresi motor ini diturunkan dari sebelumnya 12,6:1 menjadi 10,6:1.

Konfigurasi empat katup Double Overhead Camshaft memberikan posisi ideal pada katup intake dan exhaust untuk menghasilkan keuntungan mekanis dan pengapianyang optimal. Hal ini menghasilkan akselerasi instan dan lembut.

Perubahan konfigurasi mesin ini memberikan power maksimum 30,5 daya kuda pada 6,300 rpm dan torsi maksimum 26,5 pt pada 4,800 rpm, yang diatur sistem transmisi otomatis.

Perubahan sektor dapur pacu menjadikan motor ini lebih hemat bahan bakar, Suzuki mengklaim bahwa setiap liter bahan bakar motor ini dapat menempuh jarak hingga 27 km.

Suzuki juga menyematkan beragam fitur dan teknologi pada mesin motor ini, seperti Idle Speed Control yang akan memberikan start yang mulus ketika mesin dalam keadaan dingin. Selain itu, guna meminimalisir gas buang fitur Pulsed-Secondari Air-Injection dan Exhaust Catalyst pada motor ini menjadikannya minim polusi gas buang.

Suspensi & Kaki-Kaki

Suzuki Burgman 400

Frame motor matik premium ini dibangun dengan menggunakan pipa baja yang ringan, namun kuat. Hal ini berdampak pada kenyamanan berkendara dan motor diklaim lebih stabil saat melakukan cornering dibandingkan versi sebelumnya.

Suspensi depan motor ini menggunakan tipe teleskopik berukuran 41 mm dengan travel 4,3 mm, sedangkan pada bagian belakang disematkan monoshock tipe link yang dapat diatur tingkat kekerasannya.

Saya pribadi mempertanyakan mengapa motor premium seperti Burgman 400 menggunakan shockbreaker yang tidak dapat diatur tingkat kekerasannya seperti para kompetitor. Namun, dari beberapa review blogger otomotif menyatakan bahwa sikap motor tetap memberikan kenyamanan terlepas dari pemilihan jenis shockbreaker motor ini.

Sektor roda motor ini menggunakan velg cast-wheel berukuran 15 inci pada bagian depan dan 13 inci pada bagian belakang. Keduanya dibalut dengan ban tubeless berukuran 120/780-15M/C 56 S pada bagian depan dan ukuran 150/70-13M/C 64S pada bagian belakang. Sektor kaki-kaki motor ini terlihat proporsional mengimbangi kesan visual design body motor yang bongsor.

Untuk sistem pengereman, Suzuki menempatkan dual disc-brake berukuran 260 mm pada bagian depan dan single disc-brake berukuran 210 mm pada bagian belakang. Teknologi Anti-Lock Braking System ditambahkan rem belakang guna menambah sistem keamanan pada motor ini.

Baca Juga:

Harga Suzuki Burgman 400

Suzuki Burgman 400

Suzuki Burgman 400 saat ini hanya tersedia untuk pasar Jepang dan Eropa dan harga Suzuki Burgman 400 dibanderol seharga $8.299 atau sekitar Rp. 120.533.022 jika dikonversi ke Rupiah dan saat ini hanya tersedia untuk pasar Jepang dan Eropa. Selain itu, saat ini tersedia dalam tiga varian warna yang elegan, yakni: Solid Iron Gray, Metallic Mat Sword Silver dan Metallic Mat Black No. 2.

Beragam keunggulan seperti kapasitas mesin besar, beragam teknologi mutakhir serta beragam pilihan warna elegan menjadikan motor ini incaran pencinta otomotif berkantung tebal. Karena bila masuk ke tanah air harga yang kami cantumkan di atas akan meningkat berkali-kali lipat mengingat instrumen pajak dan bea masuk yang berlaku di Indonesia.

Daftar Harga Motor Suzuki

Demikian ulasan mengenai Spesifikasi dan Harga Suzuki Burgman 400, sampai jumpa pada artikel-artikel kami selanjutnya.

0 comments
Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You May Also Like
Spesifikasi dan Harga Suzuki GSX150 Bandit
Read More

Suzuki GSX150 Bandit

Setelah merilis Suzuki GSX-R150 dan GSX-S150, Kini pabrikan berlogo “S” ini merilis pungawa baru varian motor sport mereka,…
Spesifikasi dan Harga Suzuki Satria FU 150
Read More

Suzuki Satria FU

Meski pasar otomotif roda dua tampaknya dikuasai oleh motor matic, bukan berarti motor bebek atau yang disebut underbone…
Harga Motor Suzuki
Read More

Harga Motor Suzuki

Salah satu pabrikan otomotif dunia yang memiliki sejarah panjang di Indonesia adalah Suzuki. Sejak memperkenalkan A100 dan FR70…
Spesifikasi dan Harga Suzuki NEX II Cross
Read More

Suzuki NEX II Cross

Seiring dengan meningkatnya minat generasi milenial akan kesukaan mereka berpetualang dan berwisata ke berbagai tempat yang tak terduga,…
Suzuki GSX R600
Read More

Suzuki GSX R600

Suzuki GSX R600 melanjutkan warisan Gixxer Series dalam upaya Suzuki merajai sektor Superbike dan Supersport. Di tahun ini,…
Suzuki V-Strom 650
Read More

Suzuki V-Strom 650

Suzuki V-Strom 650 merupakan nama besar dalam segment motor sport adventure. Terkenal akan kemampuan yang andal dalam melibas…