Membicarakan Yamaha R25 maka kita membahas mengenai kebesaran nama dari Yamaha R-Series yang melegenda. Sejak pertama kali diperkenalkan pada tahun 2014 silam, Yamaha R25 langsung mendapatkan respon positif, hal ini terlihat dari jumlah pre-order sebanyak 2.600 unit dalam kurun waktu 25 jam setelah saluran pemesanan dibuka secara online.
Yamaha R25 sendiri merupakan motor sport Yamaha yang mengisi segmen motor sport full fairing 250 cc dan akan bersaing secara ketat dengan Kawasaki Ninja 250 dan Honda CBR250RR yang telah lebih dulu hadir di pasar otomotif Indonesia.
Bersaing dengan kompetitor yang telah lebih dulu eksis di kelas 250 cc tentu saja motor sport Yamaha ini hadir dengan mengusung spesifikasi dan fitur yang mengadopsi dari varian supersport Yamaha R1 dan R6. Secara tampilan, motor ini banyak mengadopsi tampilan dari Yamaha R6.
Dalam pengembangan motor ini, para insinyur Yamaha turut menyertakan pembalap MotoGP, Valentino Rossi, untuk memberikan masukan baik dari spesifikasi teknis hingga design yang diadopsi R25. Sehingga sejak pertama kali diperkenalkan Yamaha memberikan julukan motor ini sebagai “Baby M1” merujuk seri motor balap mereka pada ajang MotoGP, YZR-M1.
Dengan segala kelebihan yang disematkan oleh Yamaha pada motor ini, maka sudah menjadi tugas kami untuk mengulas Spesifikasi dan Harga Yamaha R25 khusus untuk kamu.
Simak ulasan kami di bawah ini.
Spesifikasi Yamaha R25
Mesin | |
---|---|
TIPE MESIN | Liquid cooled 4-stroke, DOHC |
SISTEM BAHAN BAKAR | Fuel Injection |
TIPE KOPLING | Basah, Kopling manual , Multiplat |
TIPE TRANSMISI | Constant mesh 6-kecepatan |
JUMLAH / POSISI SILINDER | Inline 2-cylinder |
DIAMETER X LANGKAH | 60,0 x 44,1 mm |
PERBANDINGAN KOMPRESI | 11,6 : 1 |
DAYA MAKSIMUM | 26,5kW/12000rpm |
TORSI MAKSIMUM | 23.6Nm/10000rpm |
SISTEM STARTER | Elektrik starter |
SISTEM PELUMASAN | Basah |
KAPASITAS OLI MESIN | Total = 2,40 L ; Berkala = 1,80 L ; Ganti filter oli = 2,10 L |
Dimensi | |
P X L X T | 2090mm X 720mm X 1135mm |
JARAK SUMBU RODA | 1380mm |
JARAK TERENDAH KE TANAH | 160mm |
TINGGI TEMPAT DUDUK | 780mm |
BERAT ISI | 166 kg |
KAPASITAS TANGKI BENSIN | 14 Liter |
Rangka | |
TIPE RANGKA | Diamond |
SUSPENSI DEPAN | Teleskopik |
SUSPENSI BELAKANG | Swing Arm |
BAN DEPAN | 110/70-17M/C (54S) |
BAN BELAKANG | 140/70-17M/C (66S) |
REM DEPAN | Cakram Hidraulic , Piston Ganda |
REM BELAKANG | Cakram Hidraulic, Piston Tunggal |
Kelistrikan | |
SISTEM PENGAPIAN | TCI |
BATTERY | GTZ8V |
TIPE BUSI | NGK/CR9E |
Review Yamaha R25
Design

Seperti yang dijelaskan pada pembuka artikel ini, Yamaha sedikit banyak menyematkan fitur-fitur yang terdapat pada Yamaha R1 dan Yamaha R6 pada motor sport mereka ini.
Kesan pertama saat melihat tampilan motor ini adalah design headlamp yang tajam dan memberikan kesan agresif, dan bagi kamu yang mengikuti perkembangan Yamaha R-Series, tampilan motor ini akan mengingatkan design Yamaha R6.
Lekukan dan garis-garis yang tajam pada fairing motor semakin menegaskan kesan agresif, sporty dan kokoh yang tentu akan menarik minat mereka yang ingin naik ke kelas 250 cc. Meski terkesan sederhana, namun fairing motor ini memiliki detail yang cukup rapi dan bagus. Tangki yang mampu menampung 14,3 liter bahan bakar memberikan kesan besar dengan penambahan ornamen fairing layaknya Yamaha R1M.
Di belakang windshield terdapat cockpit pengendara dengan penempatan panel meter digital yang memberikan kamu informasi selama berkendara.
Motor sport Yamaha ini juga memiliki ketinggian tempat duduk ke tanah setinggi 780 mm menjadikannya sangat ideal bagi mereka yang memiliki tinggi badan 170 cm, dengan design jok penumpang yang mungil dan terpisah dari jok pengendara menjadikan posisi pengendara sangat sentral saat berkendara.
Bagian belakang motor ini, khususnya pada area penumpang dibuat meruncing dengan lekukan tegas pada bagian samping motor ini. Yamaha juga merubah design stoplamp menjadi lebih runcing pada versi terbaru motor ini. Secara keseluruhan design Yamaha R25 merupakan perpaduan modern, sporty dan agresif dengan pertimbangan aerodinamis yang diberikan pada motor ini.
Mesin

Berbicara mengenai kecepatan, Yamaha R25 mengusung mesin 4-tak DOHC, dua silinder dengan delapan katup yang diposisikan inline dengan kubikasi 250 cc.
Mesin motor ini diklaim dapat menghasilkan daya maksimum 26,5 kW pada 12.000 RPM dan torsi maksimum sebesar 23,6 nM pada 10.000 RPM yang disalurkan melalui transmisi enam percepatan, dengan tenaga yang besar itu Yamaha juga menyematkan sistem pendingin cairan untuk menjaga temperatur mesin tetap stabil.
Memiliki Yamaha R25 layaknya kita memiliki dua motor. Hal ini dikarenakan saat digunakan pada putaran mesin dibawah 7.000 RPM membuat handling motor yang easy-to-ride dan tractable. Namun, jika membutuhkan hal menantang cukup menaikan putaran mesin diatas 8.000 RPM maka kamu akan mendapatkan kecepatan yang optimal.
Sistem bahan bakar motor ini menggunakan Injeksi dengan teknologi Blue Core milik Yamaha dengan perbandingan kompresi 11.6:1 hal ini menjadikan konsumsi bahan bakar Yamaha R25 tergolong irit, namun tetap memberikan pengalaman berkendara dan power maksimal.
Suspensi & Kaki-Kaki

Sektor suspensi dan Kaki-Kaki motor perlu mendapatkan highlight dalam tiap ulasan kami. Sektor suspensi Yamaha R25 pada bagian depan disematkan garpu teleskopik yang diberikan kelir anodize kuning yang mirp dengan Ohlins yang terdapat pada Varian Yamaha R1, yang membedakan adalah pada R25 garpu depan merupakan tipe Non-Adjustable atau tidak memungkinkan untuk disetel tingkat kekerasannya sesuai preferensi berkendara kamu.
Namun, dalam even test-ride yang diadakan Yamaha sektor suspensi motor ini bekerja secara lembut dalam meredam getaran saat kecepatan rendah maupun tinggi. Pada bagian belakang, Yamaha menyematkan suspensi tipe Swing Arm dengan monoshock yang dapat disesuaikan untuk Pre-Load. Kedua suspensi motor ini bekerja secara optimal dalam memberikan handling kepada pengendara saat melakukan cornering atau manuver.
Untuk sektor roda, Yamaha R25 mengusung velg cast wheel berukuran 17 inci pada bagian depan dan belakang, keduanya dilapisi dengan ban berukuran 110/70-17M/C (54S) pada bagian depan dan ban berukuran 140/70-17M/C (66S).
Sebagai informasi, pada versi terbaru motor ini, para insinyur Yamaha memberikan velg depan yang lebih berat yang berdampak positif pada stabilitas motor ini. Hal ini juga menjadikan daya pantul suspensi menjadi lebih baik dari varian sebelumnya.
Untuk keselamatan berkendara, pabrikan otomotif dengan logo garputala ini menyematkan sistem pengereman disc brake berukuran 300 mm dengan kaliper dual-piston pada bagian depan, dan disc brake berukuran 220 mm dengan caliper single piston.
Meski sistem pengereman motor ini belum mengusung teknologi AutoBrake System (ABS), namun proses deselerasi motor ini lembut meski saat kita melakukan pengereman mendadak.
Teknologi & Fitur Lainnya

Seperti kompetitornya, Yamaha R25 juga menawarkan teknologi dan fitur yang akan memberikan pengalaman berkendara yang menyenangkan.
Kita awali dengan panel meter digital, pada versi terbaru Yamaha R25, pihak pabrikan memberikan peningkatan dengan memberikan panel meter full digital setelah varian pertama motor ini masih menggunakan panel meter kombinasi analog-digital.
Panel meter ini memberikan informasi lengkap terkait kondisi motor seperti indikator RPM, odometer, speedometer, indikator bahan bakar, indikator lampu, indikator injeksi, indikator oli, trip meter hingga penunjuk waktu.
Pada sektor pencahayaan, baik bagian depan maupun belakang pencahayaan motor ini telah menggunakan teknologi lampu LED yang memberikan pencahayaan secara optimal, namun tetap hemat energi.
Sektor mesin motor ini mendapatkan sentuhan teknologi Blue Core yang merupakan signature technology milik Yamaha, teknologi ini memastikan konsumsi bahan bakar motor menjadi lebih efisien, bertenaga dan handal.
Bila kamu perhatikan, Yamaha R25 telah menggunakan Big Bike Switch yang awalnya hanya terdapat pada varian Yamaha R1 dan R6, fitur ini merupakan tombol starter 3 in 1 yang memiliki fungsi starter mesin, cut on / off mesin tanpa harus menggunakan kunci kontak.
Dan terakhir, sistem pengereman motor ini meski belum mengusung teknologi ABS namun tetap bekerja optimal memberikan deselerasi yang lembut.
Baca Juga:
- Spesifikasi dan Harga Yamaha R1
- Spesifikasi dan Harga Yamaha R1M
- Spesifikasi dan Harga Yamaha R7
- Spesifikasi dan Harga Yamaha R6
- Spesifikasi dan Harga Yamaha R3
- Spesifikasi dan Harga Yamaha R15
- Spesifikasi dan Harga Yamaha MT-10
- Spesifikasi dan Harga Yamaha MT-09
- Spesifikasi dan Harga Yamaha MT-07
- Spesifikasi dan Harga Yamaha MT-03
- Spesifikasi dan Harga Yamaha XSR 900
- Spesifikasi dan Harga Yamaha XSR 700
Harga Yamaha R25

Harga Yamaha R25 dibanderol senilai Rp. 61.665.000,- yang berlaku on the road Jakarta. Yamaha Indonesia menyediakan tiga varian warna untuk motor sport 250 cc ini, yakni: Racing Blue, Matte Red dan Matte Black.
Daftar Harga Motor Yamaha Terbaru
Demikian pembahasan mengenai Spesifikasi dan Harga Yamaha R25 Terbaru, semoga ulasan kami memberikan kamu sudut pandang baru sebelum menentukan tunggangan baru. dan sampai jumpa pada artikel-artikel kami lainnya.